Hari ke-4 (Rabu, 31 Desember 2014) dan masih di Bali adalah hari terakhir di bulan Desember 2014. Perjalanan dimulai dengan ziarah kubur terlebih dahulu, karena masih ada beberapa peninggalan Islam yang ada di Bali. Ziarah-pun usai, perjalanan berlanjut ke Nusa Dua Bali. Kali ini perjalanan sudah ada yang menemani, yaitu Tour Guide asli dari Bali namanya “Bli Made”. Sepanjang perjalanan dari usai ziarah ke Nusa Dua di ceritakan tentang Bali. Mulai dari sejarah, bahasa, dan adat istiadat di Bali. Dan yang paling penting adalah melewati TOL di atas laut terpanjang di Indonesia yang diresmikan pada tahun 2014 bersamaan dengan Miss World 2014 yang diselenggarakan di Bali. Sesampainya di Nusa Dua Bali yang dilakukan adalah mengapung di atas air dengan menggunakan perahu motor ukuran kecil. Perahu itu hanya menerima maksimal muatan 11 orang dan akan di tambah 1 orang lagi sebagai pengemudinya. Menyeberangi laut sampai berfoto-foto dan tertawa bersama, perjalanan sekitar 15 menit i...
Bermimpilah setiggi-tingginya dan jangan pernah takut jatuh dari mimpi. #Semangat